Pages

Sabtu, 23 April 2022

General

Saya baru kefikiran kalo gak ada hal yang bisa digeneralisasikan dan disimpulkan. Saya dulu berfikir bahwa ada banyak hal di dalam dunia ini yang bersifat statis kecuali manusia dan waktu. Lalu hari ini fikiran saya mulai berbicara

Diawali oleh statement "semua anak pasti beranggapan bahwa ibunya adalah ibu terbaik di dunia". Statement ini tidak sepenuhnya salah tapi tidak sepenuhnya benar. Kata semua, memastikan bahwa seluruh anak yang memiliki ibu pasti beranggapan demikian. Nyatanya ada banyak kasus ibu durhaka pada anaknya. Lalu apakah statement awal adalah hal yang relevan untuk mereka? Mungkin tidak. Apakah statement awal adalah salah? Tidak juga, toh ada yang relate dengan statement seperti ini. Lalu bagaimana?

Kita belajar untuk membedakan hitam dan putih. Jika tidak hitam, jawabannya adalah putih. Konsep seperti ini kita dapatkan dari satu perspektif yang kita punya. Seiring berjalannya waktu, pengenalan dunia membuat kita mulai paham bahwa ada berbagai perspektif di dunia yang tidak mungkin hanya bisa dijawab hitam atau putih. Ada jawaban abu-abu yang mungkin akan membuat kita menggunakan kombinasi dari setiap perspektif

0 komentar:

Posting Komentar